Tasikmalaya – Warga Kampung Sukajaya, Desa Tanjungsari, Kecamatan Salawu mendapat bantuan pembangunan sumur bor dari program corporate social responsibility (CSR) PLN Peduli.
Tokoh Masyarakat sekaligus Panitia Pembangunan Iday Cadavi mengatakan, sebelum adanya sumur bor air, warga mengalami kesusahan untuk mendapatkan air apalagi jika musim kemarau.
“Air bersih ini memang sangat dibutuhkan sekali, bertahun-tahun warga lumayan agak kesulitan mendapatkan air, kalaupun mau jaraknya lumayan jauh,” katanya saat ditemui gentrapriangan.com Kamis, (26/11/2020).
Air bersih ini nantinya akan dinikmati sekitar 500 kepala keluarga yang ada di Desa Tanjungsari.
“Untuk sekarang karena baru diresmikan hanya bisa dinikmati oleh kedusunan disini saja, tapi kedepannya InsyaAllah akan dinikmati oleh sekitar 500 kepala keluarga,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang warga asal Kampung Sukajaya Engkom (48) menyampaikan, rasa gembiranya karena kini Ia bersama warga yang lain tidak kesusahan lagi untuk mendapatkan air.
“Saya ucapan terimakasih kepada program dari PLN yang telah membantu membuat sumur bor air ini, kini kami tidak kesulitan lagi untuk mendapatkan air bersih,” ungkapnya.
Untuk pengelolaan kedepannya akan dikelola secara swadaya oleh masyarakat dan akan segera dibuat Peraturan Desa (Perdes).