Stop Konsumsi Gorengan Saat Buka Puasa

- Penulis

Sabtu, 8 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi bakwan-pexels

i

ilustrasi bakwan-pexels

Gentra- Ahli Gizi Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada (UGM), Tony Arjuna mengatakan  stop konsumsi gorengan untuk berbuka puasa. Karena komposisinya dominan lemak tidak sehat.

“Gorengan sangat tidak saya rekomendasikan untuk berbuka puasa, karena komposisinya dominan karbohidrat dan lemak tidak sehat,” kata Tony  di Yogyakarta, Selasa (04/04/23).

Proses pengolahan gorengan, kata Tony, biasanya menggunakan minyak yang telah terpakai secara berulang-ulang, sehingga menjadikan minyak sebagai sumber kolesterol yang sebenarnya penggunaannya tidak ideal.

Baca Juga :  Atychiphobia, Takut Gagal berlebihan, Berikut Gejala, Penyebab dan Penanganannya

“Kan jarang ada gorengan yang satu sampai dua kali pakai ganti minyaknya. Kebanyakan penggunaan minyaknya itu sudah terpakai berkali-kali dan jadi model sumber kolesterol,” ujar dia.

Selain mengandung lemak tidak sehat, Tony menjelaskan gorengan juga tersusun dari karbohidrat sederhana.

Karbohidrat jenis tersebut,  memiliki sifat cepat dibakar dan dicerna oleh tubuh. Sehingga menjadikan kadar gula darah dalam tubuh cepat turun sehingga membuat cepat merasa lapar.

“Berbuka dengan yang manis sebenarnya juga tidak terlalu ideal, karena cepat menaikkan gula darah dan turunnya juga cepat, sehingga mudah merasa lapar kembali,” kata dia.

Baca Juga :  Aktivis Pemudi Persis Garut: Mungkin Pernikahan Dini Lebih Banyak Lagi

Tony mengatakan stop konsumsi gorengan dan merekomendasikan menu berbuka puasa dengan mengonsumsi jenis karbohidrat kompleks. Karena karbohidrat kompleks lebih lambat tercerna oleh tubuh. Sehingga membuat kenyang lebih lama dan tidak cepat merasa lapar.

Ia mencontohkan jenis karbohidrat kompleks yang baik saat berbuka puasa adalah buah-buahan.

Berita Terkait

Atychiphobia, Takut Gagal berlebihan, Berikut Gejala, Penyebab dan Penanganannya
6 Obat Herbal Mengobati Radang Tenggorokan, Mudah, Aman, dan Alami
Sering Cemas dan  Panik?, Coba Lakukan Teknik Grounding
7 Langkah Cara Mencintai Diri Sendiri, Saat Rasa Percaya Diri Anda Rendah
5 Terapi Strategi Kesehatan Mental Asia
8 Tips Menjaga Kesehatan Kognitif di Usia Tua
Aktivis Pemudi Persis Garut: Mungkin Pernikahan Dini Lebih Banyak Lagi
Apakah Mie Instan Aman Dikonsumsi? Berikut Penjelasan Ahli Gizi
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 17 Juni 2023 - 20:21 WIB

Atychiphobia, Takut Gagal berlebihan, Berikut Gejala, Penyebab dan Penanganannya

Senin, 12 Juni 2023 - 08:15 WIB

6 Obat Herbal Mengobati Radang Tenggorokan, Mudah, Aman, dan Alami

Selasa, 30 Mei 2023 - 12:14 WIB

Sering Cemas dan  Panik?, Coba Lakukan Teknik Grounding

Jumat, 26 Mei 2023 - 16:35 WIB

7 Langkah Cara Mencintai Diri Sendiri, Saat Rasa Percaya Diri Anda Rendah

Rabu, 10 Mei 2023 - 21:49 WIB

5 Terapi Strategi Kesehatan Mental Asia

Selasa, 9 Mei 2023 - 21:01 WIB

8 Tips Menjaga Kesehatan Kognitif di Usia Tua

Jumat, 5 Mei 2023 - 10:49 WIB

Aktivis Pemudi Persis Garut: Mungkin Pernikahan Dini Lebih Banyak Lagi

Senin, 1 Mei 2023 - 11:07 WIB

Apakah Mie Instan Aman Dikonsumsi? Berikut Penjelasan Ahli Gizi

Berita Terbaru

Tugu Tugu di Kota Tasikmalaya (Foto: Istimewa)

Cek Fakta

Menelusuri Jejak Sejarah Lewat Tugu Ikonik Tasikmalaya

Minggu, 7 Jul 2024 - 10:17 WIB