Pembangunan Jalan Aspal Campuran Bahan Sampah Selesai di Sejumlah Ruas Jalan

- Penulis

Kamis, 7 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gentrapriangan- Pembangunan jalan aspal campuran bahan sampah plastik selesai di sejumlah ruas jalan wilayah Garut sepanjang 50,2 kilometer (km).

Sekretaris Daerah Kabupaten Garut Nurdin Yana menyampaikan hal tersebut secara saat acara Gelar Aspal Plastik Terpanjang di Satu Wilayah Kabupaten Garut di Cipanas Garut, Kamis (7/3).

“Sesuai dengan kesepakatan yang dibuat Kabupaten Garut telah mengaplikasikan penerapan aspal plastik dengan panjang 50,2 kilometer,” katanya

Ia menuturkan pembangunan jalan menggunakan aspal campuran bahan sampah plastik berlngsung di sejumlah ruas jalan. Di antaranya wilayah Simpang Lima, Jalan Cimanuk, Jalan Pembangunan, Jalan Samarang. Juga sejumlah ruas jalan lainnya di perkotaan Garut yang pengerjaannya secara bertahap di tahun anggaran 2022 dan 2023.

Baca Juga :  Bawaslu Kota Tasikmalaya Ingatkan Caleg Tak Kampanye Sebelum Waktunya

“Sungguh menjadi prestasi bagi kami. Penerapan aspal dengan campuran aspal plastik ini bisa berkelanjutan dan tonggak sejarah bagi pembangunan infrastruktur di Garut,” kata Nurdin.

Ia menyampaikan pembangunan jalan dari aspal plastik itu merupakan inovasi untuk menjaga lingkungan. Terutama dari membludaknya produksi sampah plastik di berbagai daerah termasuk di Kabupaten Garut.

Adanya teknologi pengaspalan yang mencampurkannya dengan plastik itu, setidaknya dapat mengatasi persoalan sampah plastik. Sampah plastik menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk campuran aspal yang hasilnya lebih kuat daripada aspal biasa.

Ia menyebutkan aplikasi aspal plastik tahun 2022 di Kabupaten Garut dengan panjang 16,56 km telah memanfaatkan sebanyak 30,96 ton sampah plastik cacah, dan tahun 2023 dengan panjang mencapai 33,68 km menggunakan 49,54 ton sampah plastik cacah. “Sampah plastik selalu menjadi masalah utama pencemaran tanah maupun laut, sifat sampah plastik tidak mudah terurai, dan adanya aspal plastik ini bisa mengurangi produksi sampah plastik,” katanya.

Baca Juga :  Launching Keluarga Donor Darah Tasikmalaya

Nurdin menyampaikan bangga bisa bekerja sama dengan PT Chandra Asri Pacific Tbk karena memilih Garut sebagai daerah percontohan penerapan aspal plastik paling panjang 50,2 km, lebih panjang daripada daerah lain yang totalnya 100 km.

Berita Terkait

Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring, Mahasiswa KKN Kelompok 28 Uninus
Akses Jalan Singaparna Menuju Cigalontang Putus Akibat Banjir
Citimall Garut Perkenalkan Tenant Nasional Baru, KKV Siap Manjakan Pengunjung
Siswi SMK Maarif NU Bandung Raih Juara 2 Deklamasi Puisi Bahasa Prancis
Diusung Santri dan Jaringan Masyarakat Sipil, Andi Ibnu Hadi Mantap Maju Pilwalkot Tasikmalaya
Terinspirasi Perjuangan Kartini, Tsoht Rilis Single Terbaru
Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, Panwascam Cibiuk Gelar Press Release Hasil Kerja Pengawasan
Cek Kelayakan Kendaraan Dilakukan Petugas Antisipasi Kecelakaan
Berita ini 46 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 27 Agustus 2024 - 21:18 WIB

Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring, Mahasiswa KKN Kelompok 28 Uninus

Kamis, 13 Juni 2024 - 01:42 WIB

Akses Jalan Singaparna Menuju Cigalontang Putus Akibat Banjir

Jumat, 7 Juni 2024 - 16:39 WIB

Citimall Garut Perkenalkan Tenant Nasional Baru, KKV Siap Manjakan Pengunjung

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:21 WIB

Siswi SMK Maarif NU Bandung Raih Juara 2 Deklamasi Puisi Bahasa Prancis

Minggu, 21 April 2024 - 16:40 WIB

Terinspirasi Perjuangan Kartini, Tsoht Rilis Single Terbaru

Berita Terbaru

Tugu Tugu di Kota Tasikmalaya (Foto: Istimewa)

Cek Fakta

Menelusuri Jejak Sejarah Lewat Tugu Ikonik Tasikmalaya

Minggu, 7 Jul 2024 - 10:17 WIB