Bogor, Malang menimpa satu warga Cileungsi di malam takbir. Sebuah warung nasi milik warga bernama Dita tersebut terbakar, Sabtu (23/5/2020).
Warung makan yang berada di RT 01/RW 04 Desa Cileungsi, Kecamatan Cileungsi tersebut terbakar sekitar pukul 20.00 WIB.
Belum diketahui sumber api. Dua unit damkar Cileungsi dan dua unit dari damkar Cibinong dikerahkan untuk memadamkan api.
Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 22.00 WIB. Kerugian materi belum diketahui namun tidak ada korban jiwa dan luka dalam peristiwa ini.