Garut – Para Atlet Kabupaten Garut yang telah meraih medali di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat akan mengantongi uang bonus sebesar Rp.3 miliar dari Komite Olaharaga Nasional Indonesia (Koni) Garut.
Ketua Koni Abdusy Syakur Amin menjelaskan bonus yang akan di berikan belum ditentukan kapan waktunya dan besaran nominal pun masih dalam pembahasan dengan Pimpinan Pusat. Namun pihak Koni mengusulkan agar nominal yang akan di berikan sekarang harus lebih besar dari bonus Porprov Jabar di Kabupaten Bogor pada tahun 2018 silam.
“Saya sudah berbicara intens kepada pak bupati terkait bonus yang akan di berikan kepada Atlet Peraih Medali Kontingen Garut. Saya meminta nominal nya agar lebih besar dari tahun 2018, yang waktu itu hanya Rp.30 juta dan sekarang saya minta tambahin lagi,” katanya.
Ia membahkan bahwa besaran nominal itu akan di berikan sesuai dengan postur anggaran pemerintah Kabupaten Garut.Pihaknya pun mengusulkan akan ada penambahan di setiap Peraih medali sebesar Rp.5 juta.
“Kami usulkan para atlet yang meraih medali emas akan mendapatkan Rp.35 juta,Perak Rp.25 juta,dan Perunggu Rp.15 juta,itu untuk yang perorangan.untuk yang beregu, emas Rp.40 juta dan biasanya di bagi dua kalau berdua begitupun seterusnya,” ujarnya.